
Teropongpost, Kab. Tangerang, –Pangdam Jayakarta Kunjungi Markas Kodim 0510 Tigaraksa, Pangdam Langsung Disambut Oleh Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun I E Siregar bersama jajaranya.
Penyambutan Kunjungan Kerja (Kunker) Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Dudung Abdurachman SE. M.M. di Makodim 0510/Trs, Berserta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah Jaya Ny. Rahma Dudung Abdurachman Rabu (30/12/2020).
Kunjungan Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Dudung Abdurachman. SE, M.M. untuk memberikan arahan kepada Jajaran Kodim 0510/Trs.
Dalam arahannya Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Dudung Abdurachman SE. M.M. mengatakan, untuk seluruh anggota kodim 0510/Trs khususnya Babinsa harus benar benar tahu apa yang terjadi di wilayahnya masing-masing.
“Babinsa jangan sampai terpropokasi dengan ajaran ajaran aliran sesat ajaran yang menganggap pahamnyalah yang paling benar,” ujarnya.
Menurutnya, wilayah Kodim 0510/Trs raksa sangat luas begitu juga tugas Babinsa dalam menjalani tugas-tugas kesehariannya harus benar-benar mempedomani protokol kesehatan terutama di masa Pandemi Covid-19 ini.
“Serta jaga selalu kesehatan dan baca perkembangan situasi yang terjadi selalu tetap waspada dan tetap senang tiasa semangat dalam menjalankan tugas,” Ujar Pangdam Jayakarta.
Sementara Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun I E Siregar menambahkan, agar para Danramil dan Babinsa jajaran Kodim 0510/Trs dapat menjalankan apa yang menjadi arahan Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Dudung Abdurachman, SE. M.M.
“Kunjungan Pandam Jaya/Jayakarta didampingi Kapok Sahli Brigjen TNI Wahyudin, Danrem 052/Wkr Brigjen TNI Purwito Hadi Wardhono, serta para jajaran kepala staf korem, Danramil jajaran Kodim 0510/Trs dan perwira Jajaran Kodim 0510/Trs serta Babinsa,” Pungkasnya. (RI)